sistem informasi keuangan

on Senin, 03 Desember 2012

Sistem informasi keuangan

Keuangan mempelajari bagaimana individu, bisnis,dan organisasi meningkatkan, mengalokasi, dan menggunakan sumber daya moneter sejalan dengan waktu, dan juga menghitung risiko dalam menjalankan proyek mereka. Istilah keuangan dapat berarti ilmu keuangan dan sset lainnya, manajemen asset tersebut, ,enghitung dan mengatur risiko proyek.

Komponen output keuangan
Ada tujuh macam kelompok output yang dapat dihasilkan oleh sistem informasi keuangan, yaitu

1.      Informasi-informasi tentang prakiraan (forecast) keuangan merupakan informasi tentang forecast neraca, laba rugi dan aliran kas untuk beberapa tahun kedepan. Prakiraan-prakiraan ini diperlukan oleh manajemen atas untuk menetukan nilai intrinsik atau nilai fundamental dari perusahaan
2.      Informasi-informasi tentang modal kerja (working capital) merupakan informasi tentang modal kebutuhan modal jangka pendek yang dibutuhkan oleh perusahaan untuk melakukan aktifitas operasi sehari-harinya. Informasi ini menyangkut informasi tentang kas (penerimaan dan pengeluaran kas, anggaran kas), surat-surat berharga jangka pendek, piutang dagang (jatuh tempo dan umur piutang, pemberian diskon), dan utang.
3.      Informasi-informasi tentang investasi (investmen) menyangkut tentang kegiatan investasi keuangan yang dilakukan perusahaan. Informasi-informasi ini misalnya adalah informasi tentang pasar modal, informasi tentang pasar uang, informasi portofolio yang dilakukan perusahaan.
4.      Informasi-informasi tentang pendanaan (financing) merupakan informasi-informasi tentang pendanaan jangka pendek dan jangka panjang. Informasi-informasi ini digunakan untuk analisis data, analisis biaya modal (biaya utang dan biaya modal ekuitas), analisis struktur modal yang optimal.
5.      Informasi-informasi tentang budjet modal (capital budgetting) digunakan untuk menganalisis dan merencanakan budjet modal. Budjet moidal merupakan investasi diaktiva tetap, misalnya untuk pembelian mesin baru, pengembangan pabrik dan lain sebagainya.
6.      Informasi-informasi tentang kinerja keuangan (financial performance). Informasi-informasi ini berguna untuk melihat kinerja keuangan perusahaan yang berguna untuk analisis profitabilitas (kemampuan perusahaan menghasilkan laba), analisis likuiditas (kemampuan membayar utang-utangnya), analisis manajemen utang (debt management) yaitu kemampuan meminjam utang  dibandingkan modalnya sendiri, analisis manajemen aktiva (asset management) yaitu kemampuan menggunakan aktiva untuk menghasilkan penjualan dan analisis pasar (market value) yaitu kinerja perusahaan dinilai oleh pasar modal.
7.      Informasi-informasi anggaran keuangan (financial budget) dan pajak terdiri dari informasi-informasi pajak dan informasi-informasi yang digunakan untuk analisis varian (perbedaan budjet dengan realitasnya), untuk pertanggung jawaban dari pusat-pusat pertanggung jawaban (misalnya pusat laba(profit center), pusat investasi (investment center) atau pusat biaya (cost center)). Informasi-informasi tersebut dibutuhkan oleh ketiga tingkatan manajemen.

Komponen model keuangan
Beberapa model digunakan disistem informasi keuangan misalnya model matematis portofolio optimal untuk analisis invetasi. Model-model net present value (nilai sekarang bersih), payback period (periode pengembalian) dan internal rate of return (tingkat kembalian internal) digunakan untuk analisis capital budgetting.

Komponen basis data keuangan
File-file basis data keuangan juga dibentuk dari tuga sumber input, yaitu data eksternal keuangan, data internal kebijakan keuangan dan data internal keuangan (dari sistem informasi akuntansi) sebagai berikut.

File di basis data keuangan
Nama File Basis Data Keuangan

Sumber data
Aturan pajak
Eksternal (intellegent)
Data pasar modal
Eksternal (intellegent)
Data pasar uang
Eksternal (intellegent)
Data pasar opsi
Eksternal (intellegent)
Data industri
Eksternal (intellegent)
Kebijakan dividen
Kebijakan perusahaan
Kebijakan investasi
Kebijakan perusahaan
Kebijakan pendanaan
Kebijakan perusahaan
Kebijakan kompensasi
Kebijakan perusahaan
Sediaan
SIA-siklus pendapatan,pengeluaran kas dan buku besar
Piutang
SIA-siklus pendapatan,pengeluaran kas dan buku besar
Penjualan
SIA-siklus pendapatan,pengeluaran kas dan buku besar
Aktiva
SIA-siklus pendapatan,pengeluaran kas dan buku besar
Kas
SIA-siklus pendapatan,pengeluaran kas dan buku besar
Investasi
SIA-siklus pendapatan,pengeluaran kas dan buku besar
Buku besar
SIA-siklus pendapatan,pengeluaran kas dan buku besar

Komponen input keuangan
Komponen input di sistem informasi keuangan juga terdiri dari tiga bagian, yaitu dua bagian untuk mendapatkan data internal dan satu bagian mendapatkan data eksternal. Sumber data eksternal disebut juga dengan financial intellegent data. Data keuangan eksternal berhubungan dengan data dari lingkungan luar seperti data pemerintah, pasar modal, pasar uang, pasar opsi dan industri. Sumber data internal dapat terdiri dari dua bagian yaitu data kebijakan perusahaam dan data keuangan dari akuntansi dapat diambilkan dari basis data akuntansi.

Pemakai informasi sistem informasi keuangan
Pemakai sistem informasi keuangan adalah manajer-manajer yang berada diddalam fungsi ini dan manajer-manajer lainnya yang berkaitan. Berikut ini menunjukan manajer-manajer keuangan yang membutuhkan informasi yang dihasilkan oleh SIMKEU

Pemakai sistem
Prakiraan
Modal kerja
Investasi
Pendanaan
Budjet modal
Kinerja
Anggaran
Manajer keuangan
X
X
X
X
X
X
X
Eksekutif lainnya
X
X
X
X
X
X
X
Controller
X
X
X
X
X
X
X
Manajer akuntansi






X
Manajer perencanaan keuangan
X
X
X
X
X
X
X
Manajer anggaran
X





X
Manajer lainnya
X
X
X
X
X
X
X

Sistem informasi keuangan (SIMKEU) atau financial information system (FIS) merupakan sistem informasi untuk mendukung kegiatan-kegiatan manajer di fungsi keuangan
Contoh-contoh sistem informasi keuangan sebagai berikut

sistem
Penjelasan
Kelompok yang dilayani
Piutang
Melacak uang yang dipinjam perusahaan
Manajemen operasional
Anggaran
Menyiapkan anggaran jangka pendek
Manajemen menengah
Perencanaan anggaran
Merencanakan keuntungan jangka panjang
Manajemen senior



Sumber

HM, Jugiyanto. 2003 . sistem teknologi informasi . Yogyakarta :ANDI.
Wikipedia.org
ambarwati.dosen.narotama.ac.id/files/2011/05/FIS-w1.pdf 

0 komentar:

Posting Komentar