sistem pemasaran

on Sabtu, 24 November 2012

SISTEM INFORMASI PEMASARAN
Sistem informasi pemasaran (SIMPEM) atau marketing information system (MKTIS) merupakan sistem informasi yang ditekan difungsi pemasaran. SIMPEM mempunyai 6 komponen yang sama dengan sistem informasi secara umum yaitu input, model, output, basis data, teknologi dan kontrol. Perbedaan komponen-komponen ini antar sistem-sistem informasi lainnnya adalah konteks letak dan sistem informasinya.
1.      Komponen output pemasaran
Lima kelompok informasi umumnya semuanya dibutuhkan oleh manajemen difungsi pemasaran. Kelompok output lebih kenal dg istilah 4P dan 1 integration mix. Keempat P adalah
a.       Product (produk) berhubungan dengan informasi tentang produk yang dijual oleh perusahaan
b.      .promotion (promosi) merupakan sistem pengiklanan produk
c.       Place (tempat) berhubungan dengan informasi tentang jaringan distribusi pemasarannya.
d.      Price (harga) merupakan informasi yang berguna bagi manajer untuk menentukan dan menganalisis harga dari produk
e.       Gabungan integrasi (integration mix) berguna bagi manajer untuk membuat strategi yang menggabungkan keempat spek pemasaran tersebut (misalnya informasi tentang peramalan penjualan membutuhkan informasi produk, tempat, promosi dan harga praakiraannya
2.      Komponen model pemasaran
Model ini digunakan untuk menghasilakan informasi yang relevan yang sesuai dengan kebutuhan pemakaian sistemnya. Model di sistem informasi banyak digunakan unutk menghaislkan laporan untuk keperluan anggaran operasi, strategi penentuan harga produk, evaluasi produk baru, pemilihan lokasi fasilitas, evaluasi penghapusan produk  lama, penunjukan salesman, penentuan rute pengiriman yang plaing optimal, pemilihan media iklan yang paling efektif dan untuk persetujuan kredit.
3.      Komponen basis data pemasaran
Basis data pemasaran dibutuhkan untuk menghasilkan informasi-informasi yang dibutuhkan oleh semua manajer pemasaran. Basis data ini dibentuk dari input yang dimasukan ke sistem informasi ini. Basis data pemasaran ini terdiri dari riset pemasaran, data eksternal pemasaran dan data keuangan pemasaran sebagai berikut ini

File di Basis data pemasaran


Nama file basis data pemasaran
Sumber data
Perilaku konsumen
Riset pemasara
Kebutuhan konsumen
Riset pemasara
Data pesaing
Eksternal (intellegent)
Peraturan pemerintah
Eksternal (intellegent)
Kondisi ekonomi
Eksternal (intellegent)
Transaksi penjualan
Sistem Informasi Akutansi- Siklus Pendapatan
Piutang dagang
Sistem Informasi Akutansi- Siklus Pendapatan
Back order
Sistem Informasi Akutansi- Siklus Pendapatan
Data pelanggan
Sistem Informasi Akutansi- Siklus Pendapatan
Data salesmen
Sistem Informasi Akutansi- Siklus Pendapatan
Data distributor
Sistem Informasi Akutansi- Siklus Pendapatan
Retur penjualan
Sistem Informasi Akutansi- Siklus Pendapatan


4.      Komponen input pemasaran
Untuk menghasilakn informasi yang dibutuhkan basis data harus dirancang dan diisi data-datanya. Data dari sistem informasi pemasaran diperoleh dari dua sumber, yaitu ;
a.       Sumber Internal terdiri dari dua bagiannya yaitu data keuangan dan data non-keuangan. Data keuangan sudah disimpan di baisis data akutansi dalam sistem TPS dan tidak perlu dikumpulkan lagi oleh sistem informasi pemasaran
b.      Sumber eksternal dibutuhkan untuk informasi-informasi manajemen tingkat atas. Sumber data pemasaran eksternal disebut juga dengan marketing intelligent data. Data pemasaran eksternal berhubungan dengan data pesaing, industri, aturan-aturan pemrintah. Data ekstrernal dapat dilihat dari pihak lain yang menjual basis data baik secara off-line atau on-line atau dapat dikumpulkan sendiri oleh pihak perusahaan.

Referensi
HM, Jugiyanto. 2003. sistem teknologi informasi. Yogyakarta : ANDI.

0 komentar:

Posting Komentar